August 7, 2018

4 Pertanyaan Wajib Kepada Supplier Pallet

Apakah Anda sedang mencari-cari atau mempertimbangkan penjual pallet plastik? Anda pasti memiliki banyak hal yang menjadi faktor penentu. Namun tidak ada salahnya untuk memberi calon supplier Anda beberapa pertanyaan di bawah ini supaya Anda bisa menjadi lebih yakin.

  • Apakah mereka dapat memproduksi pallet custom?
    Pallet bukanlah sebuah benda yang dapat digunakan untuk produk dengan berbagai ukuran. Sehingga Anda harus bisa memastikan bahwa supplier Anda nanti dapat memproduksinya dengan ukuran yang sesuai, tidak peduli besar dan kecilnya. Supplier dapat menjual pallet bervariasi mulai ukuran terkecil kira-kira 60 x 60cm hingga terbesar dengan ukuran 360 x 110 cm.Namun bagaimana jika produk-produk Anda berukuran kurang atau lebih dari ukuran di atas? Bagaimana jika anda membutuhkan supplier yang menjual pallet dengan ukuran yang harus dibuat secara khusus?

    Bila hal ini terjadi dalam bisnis Anda, menanyakan hal ini kepada calon supplier Anda adalah hal yang bijak. Bahkan ada juga supplier yang menawarkan desain serta sample pallet custom agar Anda mendapatkan solusi yang terbaik.

 

  • Apakah bahan palletnya ramah lingkungan?
    Hal ini penting apabila perusahaan Anda memiliki value tentang keramahan lingkungan atau visi akan bumi yang lebih hijau. Anda harus mengetahui bahan yang digunakan penjual pallet dan apakah bahan tersebut diproduksi secara etis dan dengan tanggung jawab. Hal lain yang bisa Anda tanyakan adalah apakah pallet yang mereka jual terbuat dari bahan daur ulang.

 

  • Apakah saya bisa mengunjungi perusahaan Anda?
    Perusahaan penjual pallet yang terpercaya biasanya memiliki kebijakan yang memperbolehkan calon pembeli untuk mengunjungi industri mereka. Dari segi pembeli, tentunya kita ingin bekerja sama dengan supplier yang transparan dan dapat kita percaya.Umumnya, Anda dapat mengunjungi pabrik penjual pallet dan melihat proses pembuatan pallet tersebut secara langsung. Anda bisa menilai sendiri bagaimana supplier Anda berorganisasi, bagaimana karyawannya bekerja, melihat langsung peralatan dan mesin yang digunakan, profesionalitas, serta faktor penentu lainnya.

 

  • Bagaimana cara mereka menyediakan pallet di saat peak time?
    Sebagai pemilik bisnis, Anda pasti merasa senang saat ada banyak pembelian. Namun apakah proses shipping atau pengirimannya dapat berjalan lancar? Apakah pallet yang Anda butuhkan dapat dipenuhi oleh penjual pallet?Produk-produk Anda pasti dapat memenuhi order, namun tanpa adanya pallet, pengiriman dapat tertunda. Menerima komplain dari pembeli adalah hal terakhir yang ingin Anda dengar. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui apabila calon penjual pallet dapat memenuhi order yang banyak saat pembelian sedang naik-naiknya.

    Beberapa perusahaan penjual pallet dapat menyimpan stok pallet agar dapat digunakan saat  peak time. Bila memungkinkan, Anda bisa request supplier tersebut untuk menyimpan sebagian sehingga Anda bisa mengambilnya di saat-saat darurat.

    Apakah Anda sudah menanyakan pertanyaan di atas kepada calon supplier Anda? Ingat, untuk pallet plastik terbaik, Anda bisa mempercayakan produk-produk Anda kepada PT. Fajar Putra Plasindo. Kami hadir untuk memenuhi kebutuhan shipping Anda.

 

Info , , ,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Text Widget
Aliquam erat volutpat. Class aptent taciti sociosqu ad litora torquent per conubia nostra, per inceptos himenaeos. Integer sit amet lacinia turpis. Nunc euismod lacus sit amet purus euismod placerat? Integer gravida imperdiet tincidunt. Vivamus convallis dolor ultricies tellus consequat, in tempor tortor facilisis! Etiam et enim magna.